Perempuan
Perempuan
Lahir dari rahim cinta
Dari benih kasih ayah dan bunda
Melalui sucinya ikatan nikah
Menjaga diri sepenuh jiwa
Agar jangan sampai ternoda
Perempuan
Yang memukau dan mempesonakan
Setiap mata lelaki yang memandang
Mendebarkan jantung segenap jaka yang terpikat asmara
Perempuan
Diukir Tuhan dengan penuh keindahan
Setiap jengkal tubuh yang melenakan
Membuai hasrat hingga ke puncak kenikmatan
Perempuan
Ditangannya generasi tinggi dilahirkan
Dididik dan dibesarkan
Diasuh dengan penuh kasih sayang
Perempuan
Bukan kaum yang termarginalkan
Melainkan ras yang terutamakan
Karena lelaki takkan bisa hidup tanpa perempuan
Perempuan
Yang sering terpinggirkan
Yang selalu tersisihkan
Dari sejarah yang begitu egois memandang perempuan
Dari catatan hidup yang begitu ganas memangkas sumbangsih
kaum perempuan
Perempuan
Berjuang untuk hidup, untuk kesetaraan
Perempuan
Memiliki hati seluas samudera untuk setiap lelaki yang
menyakitinya
Perempuan
Memiliki airmata sebanyak lautan yang ia keluarkan untuk
menguatkan
Perempuan
Memiliki kasih tanpa ujung
Yang dipersembahkan kepada segenap janin yang tumbuh di
dalam tubuhnya
Perempuan
Memiliki kecantikan melebihi bidadari-bidadari surge
Bahkan dunia serta isinya
Sayangnya perempuan
Selalu terjebak dalam definisi kecantikan
Yang selalu berubah setiap pergantian zaman
Perempuan
Yang selalu jadi korban
Tradisi patriarki di nan tak terhapuskan
Perempuan
Yang selalu berjuang demi haknya dalam kehidupan
Perempuan
Menggaungkan kesetaraan
Tanpa melupakan hakikatnya yang terdalam
Perempuan
cahaya kehidupan
tanpanya bumi kan berselimut kegelapan
takkan ada keturunan yang dilahirkan
Perempuan
bukanlah sumber peperangan
bukan salah perempuan jika ia tercipta dengan segala keindahan
bukan salah perempuan bila ia begitu memikat tuk dipandang
Oh..perempuan
Adakah yang mampu menghargai perempuan
Lebih dari sekedar seorang pelayan ataupun pengasuh di
rumahan
Adakah yang bisa memaknai perempuan
Lebih dari sekedar objek pemuas nafsu setan
Adakah?
Adakah?
objek foto; Anushka Sharma
Komentar
Posting Komentar